Bpr muliatama – Bagi para penggemar teknologi, entrepreneur, atau gamer, Indocomtech 2024 adalah acara yang tak boleh dilewatkan! Pameran teknologi terbesar di Indonesia ini akan berlangsung selama lima hari, mulai dari 30 Oktober hingga 3 November 2024 di ICE BSD Tangerang.
Memasuki tahun ke-30, Indocomtech 2024 tetap menjadi ajang utama yang mempertemukan pelaku industri teknologi, inovator, hingga pemangku kebijakan untuk memajukan ekonomi digital di Indonesia. Tahun ini, acara tersebut mengusung tema “#TechITAround,” menyoroti bagaimana teknologi telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari. Dari kalangan milenial dan Gen Z hingga para pelaku bisnis.
Dua Segmen: B2C dan B2B
Indocomtech 2024 menghadirkan dua segmen utama: Technophoria Stage untuk B2C (Business to Consumers) dan Indonesia Technology Transformation (ITT). Stage yang berfokus pada B2B (Business to Business). Direktur Utama Satute Event, Bambang Setiawan, menjelaskan bahwa segmen B2B bertujuan memfasilitasi transformasi teknologi melalui program talkshow, workshop, dan presentasi produk, membuka peluang besar bagi pelaku industri teknologi.
“Baca juga; Drip Marketing Fugue di Honkai Star Rail: Kembalinya Tingyun”
Diskon dan Cashback Besar-Besaran
Lebih dari 150 exhibitor dari brand nasional dan internasional seperti Samsung, Dell, Fujifilm, dan Canon siap memberikan diskon besar hingga cashback. Pengunjung juga dapat mengikuti lelang produk teknologi dengan harga mulai dari Rp 500 ribu. Bagi pengguna kartu kredit digibank by DBS, tersedia cashback hingga Rp 2 juta serta cicilan 0 persen hingga 12 bulan.
Program Seru untuk Semua Kalangan
Selain penawaran menarik, Indocomtech 2024 juga menghadirkan kompetisi robotik, workshop, dan Olimpiade. TIK-Informatika Nasional dengan 11 kategori lomba yang diikuti oleh pelajar SD hingga SMA/SMK se-Indonesia. Dengan berbagai kegiatan, pameran ini diharapkan menarik lebih dari 50.000 pengunjung.
Harga Tiket Indocomtech 2024
Tiket online dibanderol Rp 25.000/orang (Weekdays) dan Rp 35.000 (Weekend), sementara tiket on-site sebesar Rp 35.000/orang (Weekdays) dan Rp 50.000 (Weekend). Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati inovasi teknologi terbaru di ajang ini!
“Simak juga: 10 Cara Mencari Makanan Enak saat Wisata Kuliner di Luar Negeri”
Dengan semua inovasi, penawaran menarik, dan acara seru, Indocomtech 2024 siap menjadi pameran teknologi terbesar dan paling ditunggu di Indonesia. Bagi siapa pun yang ingin merasakan langsung masa depan teknologi, ajang ini adalah tempat yang tepat. Pastikan untuk mencatat tanggalnya dan tidak melewatkan momen-momen penting di Indocomtech 2024!